Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

6 Cara Terbaik Mengatasi HP Tidak Bisa Di Charge Dalam Keadaan Hidup

6 Cara Memperbaiki HP Tidak Bisa Di Charge Dalam Keadaan Hidup
Cara memperbaiki HP tidak bisa di charge dalam keadaan hidup – sebuah perangkat HP atau smartphone bisa menyala dan beroperasi tentunya memerlukan sebuah sumber daya listrik. Dan Sumber daya itu berasal dari sebuah baterai.

Sebuah baterai merupakan komponen yang sangat vital untuk memberikan sumber tenaga agar HP bisa menyala. Baterai akan menyimpan daya listrik jika ponsel dihubungkan ke sebuah stop kontak dengan perantara charger. Untukmeihat dan memastikan baterai HP ataupun smartphone terisi dengan normal,maka bisa dilihat melalui indikator baterai yang ada pada layar panel LCD HP.

Untuk saat sekarang ini handphone menggunakan jenis baterai yaitu baterai tanam yang bisa disebut non-removable battery dan baterai yang bisa dilepas dengan istilah removable battery.

Tentunya kedua tipe baterai tadi memiliki kelebihan dan juga kekurangan masing- masing. Namun disamping hal itu sebuah baterai HP tetap harus dirawat dan dijaga kualitasnya agar tidak cepat mengalami kerusakan.

Akan tetapi, kita cukup sering tidak begitu peduli dan tidak mau menjaga kualitas dari sebuah baterai HP. dan beberapa kebiasaan itu bisa menyebabkan sebuah baterai ponsel akan mengalami kerusakan lebih cepat

 

Berikut ini adalah beberapa kebiasaan yang bisa menyebabkan kerusakan HP tidak bisa di charge dalam keadaan hidup

 

1. Sering menggunakan charger abal-abal

Yang Sering menjadi kebiasaan dan menimbulkan masalah HP tidak bisa di charge dalam keadaan hidup adalah penggunaan charger abal-abal. Memang ini terdengar hal sepele dan sederhana, namun bisa menyebabkan kerusakan pada handphone dan juga baterai nya jika dilakukan terus-menerus.

Penggunaan kabel charger yang tidak original juga bisa membuat tenaga yang mengalir ke ponsel smartphone menjadi tidak stabil dan terkadang baterai ponsel tidak bisa ter charge. 

Mungkin untuk saat pertama kali menggunakan sebuah charger tidak original tidak berdampak apa-apa terhadap HP. Namun seiring dengan waktu akan mulai terlihat dan terasa akan sesuatu yang mengganggu pada ponsel. Seperti halnya baterai HP yang cepat habis, ponsel yang sering mengalami restart sendiri dan juga besar kemungkinan mengalami kerusakan HP tidak bisa di charge dalam keadaan hidup.

2. Menggunakan handphone dalam keadaan di charge

Menggunakan ponsel saat di cas juga bisa memicu kerusakan yang lebih cepat terhadap baterai ponsel. Biasanya kondisi panas yang berlebih pada bagian body ponsel terutama baterai akan mengakibatkan ponsel menjadi overheat dan membuat kondisi baterai semakin cepat soak. 

Bagi agan/sis yang memiliki kebiasaan menggunakan HP sambil di charge biasanya di saat bermain game atau membuka aplikasi sosial media. Tentunya kebiasaan buruk ini akan membuat ponsel menjadi lebih cepat rusak atau malah akan membuat ponsel tidak bisa di charge lagi. 

3. Sering mencharger ponsel saat daya baterai 0%

Terlalu sering mencharger ponsel disaat kondisi baterai 0% tentunya bisa menyebabkan masalah pada baterai yang digunakan. Pada sebuah sistem di handphone selalu memberikan notifikasi untuk menghubungkan ponsel dengan charger jika daya baterai sudah dibawah 15%.

Sebaiknya agan/sis hindari melakukan pengisian daya baterai HP disaat kondisi 0%. Karena bisa menyebabkan baterai cepat panas dan terpatah baterai menjadi kembung.

Apalagi jika ponsel menggunakan jenis baterai non-removable, maka akan sangat sulit untuk mengganti nya. Karena diperlukan beberapa alat khusus untuk melepaskan baterai non-removable dari dalam ponsel.

Baca Juga: Solusi Baterai HP Dicas Tidak Bertambah Fake Charging
 

 

6 Cara memperbaiki HP tidak bisa di charge dalam keadaan hidup

 

1. Gunakan charger berkualitas baik 

Jika HP tidak bisa di charge dalam keadaan hidup maka sebagai langkah awal bisa coba gunakan charger berkualitas baik atau original. Perhatikan apakah indikator pada layar ponsel menunjukkan penambahan daya baterai atau tidak.


Jika indikator baterai di ponsel tidak menunjukkan penambahan persentase daya baterai maka perlu dilakukan pemeriksaan pada baterai yang digunakan.

2. Cek kondisi baterai

Beberapa kasus masalah ponsel yang tidak bisa dicharge disebabkan terjadinya masalah pada baterai ponsel itu sendiri. Biasanya terjadi kerusakan pada papan sirkuit protektor yang ada di baterai lalu untuk mengatasi hal tersebut maka bisa melakukan pergantian pada baterai ponsel.

Lebih gampang memang untuk mengganti jenis removable battery dibandingkan dengan jenis non-removable battery,karena harus menggunakan beberapa alat khusus untuk membongkarnya dari body ponsel.

3. Bersihkan port USB

Penyebab ketiga pada HP tidak bisa di charge dalam keadaan hidup bisa diakibatkan lobang cas port USB kotor. Kotoran ini bisa berasal dari debu yang menumpuk dan menutupi pin kuningan pada lobang cas. Efeknya arus listrik tidak bisa mengalir ke dalam baterai ataupun jika arus listrik masuk tapi tidak dalam kondisi optimal. 

Untuk membersihkan lobang port USB pada ponsel bisa menggunakan sikat gigi bekas dan juga jarum kecil berikan juga beberapa tetes cairan alkohol, thinner atau bensin untuk mempermudah membersihkan kotoran yang ada di port USB.

4. Ganti konektor cas (port USB)

Kondisi lobang cas ponsel yang longgar juga bisa menyebabkan timbulnya masalah HP tidak bisa di charge dalam keadaan hidup. Untuk mengatasi hal tersebut maka perlu dilakukan penggantian pada konektor port USB. 

Untuk proses pergantian diperlukan beberapa alat pendukung seperti obeng, solder, timah, penghisap timah dan tentunya komponen port USB yang baru untuk menggantikan part konektor cas yang sudah rusak dan kendur tadi.

5. Jalur di PCB terputus

Cukup sering terjadi kerusakan pada jalur di PCB handphone terputus, hal ini diakibatkan karena terjadi korosi dan karat pada papan PCB. tentunya jika hal ini terjadi pada jalur pengisian daya baterai pada ponsel maka akan bisa menyebabkan ponsel tidak bisa di charger atau malah HP tidak bisa di charge dalam keadaan hidup.

Untuk memperbaiki kerusakan tersebut maka perlu keahlian khusus untuk memeriksa kondisi jalur yang terputus pada papan PCB handphone. Dengan menggunakan bantuan alat multimeter atau AVO meter maka bisa mendeteksi kondisi jalur pengisian daya yang terputus pada mainboard handphone. 

6. Ganti komponen atau IC charger

Jika pada 5 poin diatas tidak terjadi masalah yang berarti, namun kerusakan HP tidak bisa di charge dalam keadaan hidup tetap terjadi, maka besar kemungkinan terjadi kerusakan pada komponen atau IC charge.

Maka untuk menyelesaikan masalah tersebut harus dilakukan penggantian komponen seperti resistor,kapasitor, dioda dan juga IC charger jika mengalami kerusakan. Untuk hal ini lebih baik serahkan pengerjaan nya kepada teknisi perbaikan handphone yang dipercaya di sekitar tempat tinggal agan/sis. 

Demikianlah informasi dan juga tutorial singkat bagaimana cara memperbaiki HP tidak bisa di charge dalam keadaan hidup. Semoga informasi ini bisa berguna bagi agan/sis semua ya. Thanks.

Posting Komentar untuk "6 Cara Terbaik Mengatasi HP Tidak Bisa Di Charge Dalam Keadaan Hidup"